Gadis Pemimpi dari Langit

 

 

Mimpi itu bukanlah hal yang konyolkan? Setiap orang juga mempunyai mimpi mereka yang ingin dicapai. Banyak orang yang mengatakan bahwa pemimpi hanyalah untuk orang – orang yang bodoh dan miskin, karena mereka hanya pemimpi tanpa mewujudkan apa yang mereka mimpikan. Hal inilah yang menjadi penilaian orang terhadap seorang gadis yang dahulu bersekolah di SD Charitas 01 Belitang, Oku Timur. Setiap orang selalu menilai bahwa ia tidak akan mampu meraih mimpinya. Namun gadis ini adalah gadis yang tegar dan kuat. Pantang menangis untuk musuh dan angin yang menerpa.

Ia selalu sabar menghadapi ejekan orang –orang disekitarnya dan selalu melakukan yang terbaik tanpa mengeluh. Ia dilarang memiliki teman oleh sebuah geng di sekolahnyasaat itu bagi yang berteman dengannnya ia akan mendapatkan hukuman. Gadis itu hanya tersenyum dan menatap teman – temannya. Tetapi ia bukanlah orang jahat yang tidak ada teman, di saat tertentu teman  - temannya datang padanya untuk memberi dukungan secara diam –diam. Dan iabisa membuktikan bahwa ia bisa menggapai apa yang ia impikan bukan hanya omong kosong.  Dan pada akhirnya geng itu ingin berteman dengannya dan ia mendapatkan seluruh temannya. Setelah semua terbukti tiba saatnya ia meraih mimpinya yang lain, berjuang lagi dengan struggle yang lebih kuat dan ia mampu memasuki targetnya di SMP Negeri 1 Belitang, Oku Timur dan berprestasi disana dengan banyak halangan dan rintangan untuk meraih prestasi itu dimulai dari ketidak adilan yang selalu ia rasakan dan sulitnya akses untuk membangun kekompakan karena teman – teman yang sulit di ajak bekerja sama.

Namun ia melewati semua itu dan mampu mencapai semua target – tergetnya. Kini ia berada di target nomor sekian di SMA Negeri Sumatera Selatan. Angkatan ke-5 bersama keluarganya yang baru. Dengan keluarga terkecil SHARK House, keluarga kecil  AX3S ( Association of Ten Three Class) , keluarga sedang Fifth Intake dan keluarga besar SMAN SumSel. Kini ia tengah kehilangan kuncinya dan dalam proses perjalanan panjang pencarian kunci yang hilang, seorang pencari kunci langit. Seorang gadis pemimpi dari langit bernama Clara Rosalinda (978-15th).