Fransiskus Hendri

  

Hai. Nama saya Fransiskus Hendri, tapi temen temen sering memanggilku Hendri, Frans, dan Jisung. Saya lahir pada tanggal 30 Juli 1996. Saya memiliki mata yang agak kecil tapi saya merasa bahagia mempunyai mata kecil karena itu sebagai keunikan pada diriku. Ya, memang saya ini keturunan China. Saya mempunyai hobby bermain catur, sepak bola (futsal), tidur, minum, matematika dan bermain games.  Oleh sebab itu, temanku di SMA memanggilku Jisung. Hal ini dikarena saya menyukai klub sepak bola Manchester United dan saya selalu bermain futsal di sekolah, maka dari itu mereka menjuluki saya sebagai Jisung.

Saya adalah seseorang yang sangat percaya bahwa bermimpi itu harus. Dulu ketika masa smp, saya mempunyai mimpi untuk naik pesawat gratis, tidur di hotel gratis, beasiswa dan sekolah gratis. Puji Tuhan, semua keinginan ku ini terkabulkan. Namun, saya tidak hanya bermimpi dan berdoa saja, tapi saya juga mencari kelebihan dalam diri saya untuk di kembangkan. Akhirnya saya tahu apa kelebihan saya.

Saya adalah seseorang yang sangat senang kalau mengikuti sesuatu kegiatan baru kuketahui dan sering bosan ketika kegiatan itu telah kulakukan berkali kali dalam tema yang sama. Saya mengikuti banyak sekali kegiatan, sampe sampe mama ku marah karena padatnya aktivitasku. Semenjak di Sma, saya mulai bisa menentukan kegiatan yang harus aku ikuti dan kegiatan yang harus dikurangi.

Saya adalah seseorang yang sangat suka bergaul dengan orang baru dan suka bercanda. Bagiku, ketawa itu bisa membuat suasana apapun bisa jadi bahagia. Meskipun dalam keadaan susah. Saya suka berteman sama orang baru karena mereka biasanya belum banyak tahu tentang daerah ini. Sekalian berbagi pengalaman.

Tapi saya adalah seseorang yang mempunyai banyak sekali kekurangan. Do you want to know more about me? Just call me or text me.