Brongkos Sayur Kacang Tolo

Bahan:

250 gr dagingTetelan, potong dadu 2x2 cm
150 gr kacang tolo rebus, tiriskan
100 gr wortel, potong kecil
100 gr buncis, potong kecil
1 buah labu siam, potong kecil
1 cm lengkuas, memarkan
3 lbr daun salam
1 btg serai, memarkan
3 lbr daun jeruk purut
2 sdm minyak goreng
1 btr kelapa untuk:
300 cc santan kental,
500 cc santan encer
10 buah cabai rawit, buang tangkainya

Bumbu yang dihaluskan:

4 buah cabai merah
4 siung bawang putih
6 btr bawang merah
3 btr kemiri
1 cm kencur
6 buah keluwak, yang hitam dan gurih
1 sdt garam

Cara Membuat:

Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.

Masukkan daun salam, serai, dan daun jeruk purut, masukkan daging, masak sampai daging berubah warna.

Tuang santan encer, masak kembali sampai daging empuk, bila daging belum empuk, tambahkan air panas.

Masukkan wortel dan kacang tunggak, masak sampai wortel setengah matang.

Masukkan labu siam dan santan kental. masukkan cabai rawit. angkat, hidangkan hangat-hangat.
Hosted by www.Geocities.ws

1