Terung Masala


BAHAN :

300 gram terung ungu, potong kotak
3 sendok makan minyak goreng untuk menumis
1/2 buah bawang bombay, iris tipis
2 siung bawang putih, iris tipis
1/2 sendok teh jintan
1/2 sendok teh garam
2 sendok makan air asam jawa
100 ml yoghurt

BUMBU HALUS:

2 sendok teh ketumbar
2 sendok teh jintan
2 sendok teh cabai bubuk
1/2 sendok teh kunyit bubuk

CARA MEMBUAT :


Campurkan terong dengan bumbu halus. Diamkan 15 menit.

Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu masukkan jintan dan terong.

Tambahkan air asam dan garam. Setelah terung lunak, masukkan yoghurt.

Untuk 5 porsi
Hosted by www.Geocities.ws

1